Efek Samping Minum Teh Lebih Dari 3 Kali Sehari – Efek samping minum teh lebih dari 3 kali sehari yaitu adanya kaefin di dalam teh ( sama seperti yang ada dalam kopi. Walaupun tidak sebanyak kopi (yang mengandung kafein kira kira 80-100 mg per cangkir), tetapi teh mengandung sekitar 8-100 mg per cangkir. Banyaknya kafein dalam teh tergantung dari kualitas teh dan proses pengolahann
Kafein dapat merangsang susunan saraf pusat kita (membuat jantung berdetak lebih keras dan dapat mempengaruhi kerja jantung dan pembuluh darah), membuat pengeluaran cairan dari dalam tubuh menjadi lebih banyak (buang air kecil lebih banyak) dan membuat kita menjadi sulit tidur.
Batas konsumsi kafein per harinya adalah 250 mg, tetapi ternyata kafein bukan hanya terdapat dalam teh dan kopi saja, tetapi juga dalam soft drink (40-60 mg kafein per kemasan), coklat, dan kue-kue yang mengandung kopi. Jadi harus diwaspadai total jumlah kafein yang masuk ke tubuh kita tiap harinya, agar jangan melebihi kira-kira 250 mg per harinya. Makin sedikit kafein yang masuk ke tubuh adalah lebih baik.
Tetapi teh yang berasal dari tumbuh-tumbuhan seperti camomile, peppermint, lemon blossom tidak mengandung kafein sama sekali. Teh ini dapat dipilih untuk dikonsumsi sehari-hari.
Green tea walaupun mengandung kafein, tetapi juga mengandung beberapa vitamin dan mineral yang baik bagi tubuh.
Teh juga sebenarnya dapat menurunkan kadar kolesterol yang jahat dalam tubuh, bersifat mencegah kanker dan melindungi kesehatan jantung.
Jadi apabila anda minum lebih dari 3 gelas teh sehari, harus diketahui, teh apa yang anda minum. Apabila teh yang berasal dari daun teh, maka hati-hati dapat mengandung kafein lebih dari 250 mg dalam 3 gelas nya. Tetapi apabila teh nya berasal dari herbal (dari campuran rempah-rempah dan tumbuh-tumbuhan), maka tidak ada kandungan kafeinnya (atau sedikit sekali)
Jadi kuncinya adalah pilihlah teh yang mengandung kadar kafein sesedikit mungkin atau tidak mengandung kafein sama sekali.