5 Makanan ini ampuh tingkatkan energi secara instan! – Di siang dan sore hari, energi biasanya sudah menurun dan terkuras karena aktivitas yang padat. Padahal masih ada aktivitas lain yang menunggu untuk dikerjakan. Ketika kekurangan energi biasanya orang akan segera mengonsumsi minuman berenergi atau kopi yang mengandung kafein agar kembali bertenaga.
Padahal minuman tersebut penuh dengan gula yang tak baik untuk kesehatan dan hanya memberikan energi instan yang tak bertahan lama. Jika Anda sering merasa kekurangan energi di siang atau sore hari, jangan konsumsi kopi atau minuman berenergi. Sebagai gantinya, coba konsumsi lima makanan alami ini, seperti dilansir oleh Health Me Up (03/04).
1. Kacang
Kacang dipenuhi dengan lemak sehat yang bisa meningkatkan energi dalam tubuh. Selain itu, kacang juga kaya protein, omega-3, vitamin B dan E yang bisa menambahkan energi untuk beraktivitas.
2. Yogurt
Yogurt kaya magnesium yang penting untuk pelepasan energi dalam tubuh. Jika Anda sering merasa kekurangan tenaga, coba konsumsi yogurt sebagai camilan. Selain mengandung magnesium, yogurt juga mengandung glycogen yang cocok dikonsumsi setelah melakukan kerja keras.
3. Telur
Kecuali Anda memiliki alergi telur, jangan ragu untuk mengonsumsi makanan ini saat kekurangan energi. Telur kaya akan protein dan asam amino yang membantu pembentukan otot. Selain itu, bagi orang yang kurang energi, telur bisa memberikan pasokan energi tambahan dan kembali membuat Anda bertenaga.
4. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan adalah sumber protein, serat, antioksidan, vitamin, dan mineral yang baik. Nutrisi ini memberikan energi tambahan untuk tubuh dan cocok dikonsumsi ketika Anda mulai kekurangan energi.
5. Pisang
Anda tentu tak asing dengan pisang. Jika selama ini pisang selalu dikaitkan dengan kesehatan pencernaan, kini pisang juga diketahui sebagai makanan yang bisa meningkatkan energi. Pisang memiliki kombinasi yang sehat antara gula dan serat, sehingga buah yang satu ini cocok untuk memberikan pasokan energi pada tubuh. Anda bisa mengonsumsinya langsung atau dicampur dengan sereal saat sarapan pagi.
Ketika Anda mulai kekurangan energi, ingatlah kelima makanan di atas. Beberapa di antaranya bisa dikonsumsi sebagai camilan yang menyehatkan dan pastinya mendukung segala aktivitas Anda. Selamat mencoba!