Ada Aplikasi Khusus Smartphone Sony di Dalam Air – Baru- baru ini Sony meluncurkan enam aplikasi yang dirancang khusus untuk penggunaan di bawah air. Software tersebut bisa di download melalui Google Play Store.
Aplikasi yang diciptakan oleh Motim Technologies ini, sengaja dirancang agar berfungsi ketika ponsel basah. Bahkan, beberapa diantaranya baru akan bekerja saat smartphone terendam sepenuhnya.
Sofware ini berbentuk seperti wallpaper, tampilannya juga terbilang cukup unik. Dari enam aplikasi, ada dua yang menampilkan makhluk hidup yakni, Ikan Mas dan kaktus air.
Goldie adalah aplikasi Ikan Mas virtual yang sangat menarik. Dalam video demo di YouTube, Ikan Mas itu seolah olah hidup dalam smartphone yang terendam dalam akuarium. Bahkan, jika pengguna mengambil handsetnya keluar dari akuarium, ikan Mas itu terlihat seperti akan mati.
Dilansir Digitaltrend, Sabtu (16/8/2014), aplikasi lain bernama Plantimal seolah-olah merupakan benih pohon yang akan tumbuh besar jika pengguna menyirami smartphonenya setiap hari.
Handset Sony Xperia Z1S, adalah salah satu smartphone yang dapat merasakan keunikan dari aplikasi itu. Ponsel-ponsel Sony yang memiliki fitur anti-air juga kompatibel dengan software tersebut.