Refraktometer Digital AMTAST DBS1 ialah sebuah perangkat pengukur kadar atau konsentrasi bahan terlarut suatu larutan. Instrumen pengukur ini biasa dipakai untuk mengukur tingkat salinitas yaitu tingkat keasinan atau kadar garam terlarut dalam air. Pada saat mengukur salinitas , instrumen pengukur yang satu ini mengukur kadar brix dalam larutan dan juga mengukur indeks biasnya. Brix ialah jumlah zat padat semu yang terlarut (dalam gr) setiap 100 gr larutan. Berbeda dengan indeks bias yaitu suatu perbandingan antara kecepatan cahaya pada udara dengan kecepatan cahaya dalam suatu zat maupun dalam larutan. Indeks bias biasanya dimanfaatkan untuk indikator kemurnian suatu cairan ataupun larutan. Instrumen pengukur ini bisa Anda fungsikan dengan sangat nyaman dan aman tentunya. Piranti pengukur ini mempunyai satu fungsi khusus untuk pengukuran kosentrasi zat terlarut.
Bagi peternak ikan hias dan yang mempunyai hobi pemilik aquarium air laut alat ini digunakan untuk memantau kualitas air untuk hidup ikannya. Agar ikan dapat tumbuh dengan maksimal, diperlukan faktor lingkungan yang mendukung, dan faktor lingkungan yang utama bagi ikan tentunya tidak bisa lepas dengan air. Berbicara mengenai kualitas air tidak bisa lepas dari kadar garam, pH air dan suhu. Ketiganya merupakan faktor pendukung pertumbuhan bagi plankton yang merupakan pakan alami bagi ikan. Dengan alat ini tentu akan membantu anda yang memiliki hobi tadi untuk memantau kualitas air. Selain itu alat inipun sangat mudah dalam penggunaannya. Anda cukup memasukkan sampel air ke dalam sensor alat dan tunggu beberapa saat kemudian hasilnya akan muncul pada layar LCD berupa angka digital. Alat ini juga memiliki desain yang simpel dan portabel sehingga mudah dibawa.
Fitur Refraktometer Digital AMTAST DBS1 :
- Memiliki satu desain yang simpel dan portabel, jadi bisa dibawa kemana saja Anda inginkan.
- Mempunyai skala pengukuran yang multi fungsi, jadi sangat profesional
- Pengukuran dapat Anda lakukan dengan nilai akurasi yang sangat tinggi
- Dapat dipakai dengan otomatis mati / shut off
- Waktu respon terbilang cepat, sehingga pengukuran akan lebih efisien dan efektif.
- Dibekali dengan satu tampilan layar LCD, jadi proses pembacaan akan semakin mudah.
Spesifikasi Refraktometer Digital AMTAST DBS1 :
- Jangkauan Pengukuran :
- Brix : 0-35%
- Salinitas : 0-28%
- Indeks Bias : 1.3330-1.3900
- Divisi Pengukuran :
- Brix : 0,1
- Salinitas : 0,1
- Indeks Bias : 0,0001
- Akurasi Pengukuran :
- Brix : +-0,2
- Salinitas : +-0,2
- Indeks Bias : +-0,0003
- Jangkauan Suhu Operasi : 0°C-40°C (32-104°F)
- Penyedia Daya : baterai 2 x AAA
- Kompensasi Suhu Otomatis : 5-40℃
- Ukuran : 135 x 65 x 40 mm
- Berat : 200 g
Ulasan
Belum ada ulasan.